AME (Ads Manager Error) adalah sebuah konsekwensi yang harus siap diterima oleh para facebook advertiser. Ini terjadi biasanya secara tiba-tiba akun iklan kita di non-aktifkan secara sepihak oleh pihak facebook. Biasanya ini terjadi karena kita tidak mengikuti pedoman beriklan di facebook. Atau bahasa kasarnya tidak mengikuti aturan main facebook dalam beriklan.
Perhatikan gambar dibawah ini
Jika anda pernah beriklan di facebook, dan menemukan seperti gambar ini, itu artinya akun iklan anda kena AME. Atau di non-aktifkan oleh pihak facebook.
Pertanyaanya adalah apakah akun yang sudah kena AME bisa diaktifkan lagi? Apakah bisa digunakan lagi?
Jawabannya, bisa saja. Tergantung banding yang diajukan itu disetujui atau tidak oleh facebook.
Lalu bagaimana cara mengatasinya?
Pada tulisan kali ini saya ingin berbagi pengalaman saya dalam beriklan di facebook. Terutama saat terkena AME dan cara mengatasinya.
Saya memiliki 4 akun iklan di facebook. 3 diantaranya sudah tidak bisa digunakan lagi, sudah kena AME. dan tinggal 1 akun yang masih aktif. Akun iklan yang satu ini pun sebenarnya sudah beberapa kali kena AME. Namun berbeda dengan akun yang lain, akun ini bisa di selamatkan kembali.
Bagaimana bisa?
Dulu, waktu 3 akun terdahulu yang sudah kena AME, saya selalu banding dengan email. Proses kurang lebih 1-2 hari, dan selanjutnya tetap tidak bisa diselamatkan.
Dan pada saat akun terakhir yang saya gunakan terkena AME, saya mencoba banding dengan cara lain. Saya mencoba fitur “chat” yang tersedia. Dan Alhamdulillah itu berhasil, prosesnya pun cepat dan saya dapat beriklan kembali di facebook.
Kemudian akun saya kembali terkena AME, dan saya banding dengan chat kembali. Dan akhirnya bisa diselamatkan kembali akun iklan saya.
Bagaimana cara menggunakan fitur chat untuk banding akun yang kena AME ?
Baik, dibawah ini saya akan jelaskan step by step cara mengatasi AME dengan fitur chat.
Langkah pertama adalah anda buka ads manager anda, kemudian klik tombol help pada pojok kanan atas, lalu pilih contact us. Lebih jelasnya silakan lihat gambar.
Setelah itu anda akan diarahkan ke halaman facebook resource seperti gambar dibawah.
Kemudian scroll kebawah dan pilih menu chat
Setelah itu anda akan diarahkan ke halaman untuk mengisi data seperti di gambar
Pada kolom-kolom tersebut silakan isi data anda sesuai yang diminta. Isi nama, nomor telepon dan email. Kemudian pilih akun iklan yang ingin diajukan banding (akun yang kena AME).
Setelah itu, pilih fanpage yang digunakan untuk beriklan
Kemudian pilih kategori pertanyaan yang ingin ditanyakan. Jika akun kena AME, saya biasanya pilih “Dissapproved Ads”
Dan selanjutnya klik tombol “Start Chat” maka anda akan langsung di direct ke messenger untuk ngobrol langsung dengan admin facebook.
Setelah itu salah satu admin facebook akan menghubungi anda di messenger. Yang pertama saya lakukan adalah, saya meminta representatif berbahasa Indonesia. Seperti gambar dibawah ini.
Jika tidak tersedia, maka ada 2 pilihan untuk anda.
Yang pertama menunggu representatif berbahasa Indonesia tersedia. Biasanya sekitar 1 hari dan mereka akan menghubungi anda via telepon.
Yang kedua lanjutkan obrolan dengan bahasa inggris. Anda jelaskan dengan detail masalah anda disana. Tanyakan apa yang ingin anda tanyakan.
“Saya kan ga bisa bahasa inggris, trus gimana dong…?”
Saya juga tidak bisa bahasa inggris dengan mahir. Tapi saya tetap melanjutkan obrolan dengan bantuan fasilitas google translete. Setiap admin kirim pesan saya copas ke google translete. Seperti itu lah yang saya lakukan. Makanya terlihat admin nulis panjang lebar, tapi saya cuma balas sedikit. Karena hanya itulah kemampuan saya. 🙂
Pada saat ngobrol dengan admin facebook usahakan jangan terlalu lama membalas. Karena jika kurang lebih dalam 5-10 menit mereka tidak menerima jawaban, maka obrolan akan ditutup dan case dianggap selesai.
Setelah obrolan selesai, mereka akan meninjau kembali banding anda. Dan keputusannya akan dikirim ke email yang anda masukkan.
Yes, itulah cara sederhana yang pernah saya lakukan dalam mengatasi akun iklan yang kena AME. Dan Alhamdulillah selalu berhasil.
Semoga ini dapat membantu menyelesaikan masalah anda.